Cinta Tertinggi

Cinta tertinggi Karya: Nur Budianah Tegal, 26 Mei 2022 || 07.22 Merasa tiada arti pesimis pada keadaan yang berhasil memeluk mesra Pikiran merayu menatap iri pasrahkan diri Memuji mereka bak bintang bersinar di antara mega Anugerah menggenggam erat penuh cinta mereka yang terpilih Menyerah pasrah menarikku ke lubang prasangka Aku tidaklah seindah mereka yang mampu bersinar terang Pancarkan pesona menakjubkan setiap mata memandang Memutuskan di sinilah takdir yang harus kuterima Mereka telah berhasil mencapai puncak kesadaran Bukanlah siapa-siapa tanpa anugerah dan rahmat dari Sang Maha Pengasih Mereka telah berhasil mencapai titik cinta tertinggi Kekurangan dan kelebihan diri dipeluk mesranya Aku malu kini baru kusadari Kasih sayang dan cinta-Nya terbentang luas untuk semua makhluk-Nya Tanpa pernah pilih kasih Ia sungguh Maha Adil kepada makhluk-Nya Kembali pada diri maukah memeluk mesra rahmat-Nya dan mencintai kelebihan kekurangan diri